Tim PKM STMIK Palangkaraya Sosialisasikan Dampak Penggunaan Smartphone Bagi Anak Usia Dini

Tim Pengabdian Kepada Masyarakat  (PKM) STMIK Palangkaraya mengadakan kegiatan di salah satu sekolah yang ada di kota Palangka Raya, tepatnya Taman Kanak-Kanak Rehobot  yang beralamatkan di jalan Aries Induk nomor 3 pada Jumat 9 Juni 2023. Tim PKM yang merupakan kolaborasi dosen dan mahasiswa ini mengusung tema: “Sosialisasi Dampak Penggunaan Smartphone Bagi Anak-anak pada TK Rehobot”.

Tiga orang dosen yaitu Hotmian Sitohang, Amaya Andri Damaini, dan Sherly Jayanti menggagas kegiatan ini dengan menggandeng  dua orang mahasiswa yaitu Marlinda dari Program Studi Teknik Informatika dan Siska Anggelina dari Program Studi Manajemen Informatika.

Karena sasaran kegiatan ini adalah anak-anak usia dini, maka acaranyapun dikemas dengan santai dan disesuaikan dengan gaya anak-anak yang ceria. Metode presentasi dan praktik diterapkan secara sederhana sehingga anak-anak bisa mengerti dan tidak bosan. Tim PKM juga memperkenalkan game edukasi kepada anak-anak diselingi dengan penjelasan ringan tentang dampak penggunaan smartphone dalam keseharian. Mereka juga diajak bermain sambil belajar ditemani oleh  guru-gurunya.

Diakhir kegiatan tim PKM Dosen dan Mahasiswa STMIK Palangkaraya menyerahkan bingkisan sebagai kenang- kenangan kepada TK Rehobot berupa permainan lego. [CE/ME]

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*